Bertempat di gedung serba guna Kementerian Kominfo, pada jam 14.00 diadakan konferensi pers Pesta Blogger 2009.
Pada acara ini pak menteri tidak bisa hadir karena ada rapat kabinet dan diwakilkan oleh pak Dirjen Bp. nurcahyana. Ketua panitia mas iman dan duta besar Amerika Serikat untuk indonesia turut hadir duduk di depan.
Pesta Blogger ini adalah sebagai kelanjutan dari pesta blogger tahun lalu dan tema yang di angkat pada tahun ini adalah One Spirit One Nation. sebuah ungkapan yang sejuk setelah beberapa bulan kebelakang Indonesia di panaskan oleh suasana pemilu, kata pak Dirjen
Dalam acara ini Kementerian Kominfo kembali menegaskan untuk menjamin kebebasan para blogger untuk menyampaikan pendapatnya melalui blog dan dalam hal ini sudah diatur di undang-undang ITE,... untuk pasalnya saya lupa tapi tadi juga sudah disebutkan oleh pak Dirjen
Pesta blogger akan dimulai pelatihan Blogshop di 10 kota besar dan akan dimulai minggu depan menurut pak amril dan pak amril ini kemungkinan akan mengisi pelatihan juga di Makassar. Saya kalau diajak mau juga pak.......hehehehehe
Ada yang menarik pada acara ini yaitu dengan di lakukannya video streaming yang bisa langsung dilihat oleh seluruh pengguna internet di situs http://www.pestablogger.com
Kalau melihat sistem kerjanya sih sepertinya ini sangat sederhana sekali.
Menggunakan 1 kamera yang standby meliput kemudian dihubungkan ke sebuah komputer yang konek ke internet dengan jaringan yang bagus dan disebarkan melalui situs.
Semoga sukses pesta Blogger 2009, salam dari Blogger Cikarang
Salam sukses dunia akherat,